Malware Gadis Mabuk di Facebook kembali beraksi dengan varian barunya. Kali ini malware yang disebarkan berjudul "Anda dalam video ini?" dan "wanita alkohol".
Seperti versi-versi sebelumnya, bagi pengguna facebook yang iseng atau tidak sengaja membuka link video "Anda dalam video ini?" dan "wanita alkohol" melalui browser Firefox. Anda akan diminta untuk menginstalkan extension (Add Ons) Firefox di komputer yang berlogo pemutar musik dan atau jika dibuka melalui Android akan meneruskan ke Apps store untuk instal UC Browser.
Sedangkan bagi Anda yang sudah terlanjur klik dan install Add ons malware Anda dalam video ini? dan wanita alkohol, untuk membersihkannya Anda bisa menghapus extensionnya yang berlogo pemutar video di browser firefox Anda. Dan jangan lupa untuk menghapus UC Browser dari komputer maupun Smartphone Anda.